Pelopor Wiratama MBD – Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) XV/Pattimura Mayjen TNI Syafrial PSC., M.Tr.(Han) didampingi Ketua Persit KCK PD XV/Pattimura Ny. Shinta Syafrial, melakukan kunjungan kerja (KUNKER) ke Kabupaten Maluku Barat Daya (MBD) pada Senin, (24/06/2024).
Setibanya di Bandara Jos Orno Imsula, MBD, rombongan Pangdam yang menggunakan pesawat Cassa milik TNI AD No.Reg: 212-200/A-9144 disambut oleh Komandan Komando Distrik Militer (Dandim) 1511/Pulau Moa, Letkol. Inf. Galih Perkasa bersama Forkopimda. Kedatangan mereka diwarnai dengan tradisi tarian adat MBD dan pengalungan syal Tenun sebagai simbol penghormatan dan penyambutan.
Kunjungan ini diawali dengan peninjauan ke lokasi sumur bor air bersih yang sangat vital bagi masyarakat setempat untuk memenuhi kebutuhan air bersih, peternakan, dan pertanian. Pangdam bersama rombongan juga meninjau lokasi ketahanan pangan Kodim 1511/Pulau Moa, di mana mereka turut serta dalam panen bersama di lahan tersebut. Kegiatan ini menggambarkan sinergi yang kuat antara TNI dan pemerintah daerah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui ketahanan pangan.
Selama dua hari kunjungan kerja ini, Pangdam Syafrial menyatakan akan memaksimalkan waktu yang ada untuk meninjau pemanfaatan sumur bor air bersih dan mengawasi ketahanan pangan di wilayah Kodim. Selain itu, agenda penting lainnya termasuk peninjauan pembangunan kompi 734/SN di Desa Patti dan pos Satgas Pamputer di Pulau Leti.
Turut Hadir menjemput tersebut yakni, Bupati Kab. MBD (Benyamin Th Noach, ST), Wakil Bupati MBD ( Dr. Agustinus L Kilikily M.Si ), Dandim 1511/P. Moa (Letkol Inf Galih Perkasa), Kapolres MBD (AKBP. Pulung Wietono), Kajari MBD (Heri Somantri, S.H.M.H), Ketua DPRD Kab. MBD (Petrus Aswerus Tunay, A.Md), Asisten I bidang pemerintahan Sekda MBD (Simon Dahoklory, S.Sos, M.Si),Danki Brimob (AKP Barnabas Hawu Haba), Kaban Kesbangpol Kab. MBD (Ariestoules J Ezauw, S.Pi), Wakapolres MBD (Kompol Jesie Batara),Mantan Ketua KPU MBD ( Cristian Litualy Talupoor SH.MKn ),Komisioner Bawaslu Kab. MBD (Bpk. Antoni Sopacua),Pabung TNI-AL (Kapten Mar Anthon Suprapto),Pabung TNI-AU (Letda Sus Ismail),Pimpinan OPD Kab. MBD, Pasi Pers Kodim 1511/P.Moa, Pasi Intel Kodim 1511/P.Moa, Pasi Ops Kodim 1511/P.Moa, Pasi Ter Kodim 1511/P.Moa, Pa Sandi Kodim 1511/P.Moa, Danramil 1511-01/Tiakur.
Dengan berbagai program strategis yang dijalankan, diharapkan kunjungan kerja Pangdam XV/Pattimura kali ini mampu memberikan dampak positif yang signifikan bagi pembangunan dan ketahanan pangan di Kabupaten Maluku Barat Daya.(PW.19)