Jakarta, PW: TNI AL, Pasmar 1. Gema lantunan ayat suci Al-Qur’an mewarnai kegiatan lomba Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Batalyon Kendaraan Amfibi Pengangkut Artileri 1 Marinir (Yon Kapa 1 Mar) bertempat di Ruang Rekreasi Yon Kapa 1 Mar Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta Selatan, Jumat (22/03/2024).
Lomba dalam bidang Pembinaan Mental (Bintal) ini masing-masing kompi mengirimkan 2 perwakilan terbaiknya dimana tiap peserta melantunkan ayat-ayat suci Al-Qur’an dengan kapasitas nada dan intonasi yang mereka miliki, dalam hal ini penilaian meliputi nilai ilmu baca (tajwid), etika (adab) dan seni (suara dan nada lagu) membaca sesuai dengan pedoman yang berlaku.
Perlombaan ini sekaligus menjadi penutup rangkaian acara “Gebrak Ramadhan” yang di selenggarakan Batalyon Kapa 1 Marinir mulai dari tanggal 19-22 Maret 2024 untuk memeriahkan bulan suci Ramadhan 1445 H.
Keluar sebagai juara lomba Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) kali ini juara 1 Prada Marinir M. Aqhari Siregar dari Kompi B, juara 2 Pratu Marinir Ahmad Riyadin dari Kompi A dan juara 3 Pratu Marinir Khairul Manaan dari Kompi A.
Sementara itu, Komandan Batalyon Kapa 1 Mar Mayor Marinir Imran Yusuf, S.E., M.Tr.Opsla., mengatakan bahwa kegiatan ini diselenggarakan untuk menambah semangat serta kealiman prajurit di bulan yang penuh berkah, “Dengan membaca dan mendengarkan lantunan ayat suci Al-Qur’an pikiran dan hati menjadi tenang sehingga kita selalu berpikir positif dan berbuat yang terbaik di setiap tindak tanduk,” tegasnya.