Pesisir Selatan, PW: TNI AL, Pasmar 1. Dalam rangka menjalin silaturahim Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) ll Padang Mayor Marinir Deny Aprianto Putro M.Tr.Opsla., mendampingi Wadan Lanlantamal ll Kolonel Laut (P) Mulyadi, S.E., CRMP., M.Tr.Opsla., beserta rombongan dari Lantamal ll mengikuti kegiatan buka puasa bersama dan sosialisasi dengan Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Pesisir Selatan di Masjid Raya Jami’atul A’la Koto Barapak Bayang, Kabupaten Pesisir Selatan, Provinsi Sumatera Barat, Selasa (19/03/2024).
Kunjungan dan silahturahmi ini merupakan wujud sosialisasi antar pimpinan di wilayah Sumatera Barat, dalam kegiatan ini pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan sangat antusias menerima kunjungan dari Lantamal ll Padang yang beserta kepala bagian Kota Padang, kegiatan ini juga dihadiri oleh, Kepala Bidang Air Tanah dan Geologi Dinas Energi dan ESDM, Azmi Nur, S.Sos., dan Bupati Pesisir Selatan yang diwakili oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pesisir Selatan, Mawardi Roska, SIP., serta tokoh adat dan pemuda Koto Barapak Bayang Pesisir Selatan.
Adapun dalam rangkaian kegiatan ini di awali dengan buka puasa bersama dilanjutkan dengan sholat Maghrib dan sholat Isya berjamaah, pembuka kata dari pengurus Masjid Raya Jami’atul A’la Koto Barapak Bayang Kabupaten Pesisir Selatan, Bapak Syaiful Chandra Datok Rang Kayo Tangah, sambutan oleh Sekda Kabupaten Pesisir Selatan, Mawardi Roska, SIP., dilanjutkan dengan ceramah agama oleh Ustad Prof Dr H. Muchlis Bahar Lc. MA., dan pemberian berupa donasi dan sumbangan Alqur’an dari rombongan Lantamal ll kepada pengurus masjid.
Selesai dari kegiatan tersebut Wadan Lantamal ll, Danyonmarhanlan ll beserta rombongan melaksanakan foto bersama dan berharap agar komunikasi dan silahturahmi di wilayah Pesisir Selatan dengan Lantamal ll akan semakin maju, demi kemajuan daerah dan teritorial di wilayah Sumatera Barat.