TNI AL, Dispen Kormar (Surabaya) PW : Batalyon Intai Amfibi 2 Marinir menggelar Lomba Hafidz Quran sebagai acara puncak peringatan Hari Jadi Intai Amfibi Marinir yang ke 63 Tahun 2024 yang diselenggarakan secara khidmat di Musholla At Taqwa Yontaifib 2 Marinir Karangpilang, Surabaya, Jawa Timur. Rabu (13/03/2024).
Komandan Batalyon Intai Amfibi 2 Marinir Mayor Marinir Sandi Varikta, S.E., M.Tr.Opsla menyaksikan langsung prajuritnya dalam kegiatan lomba Hafidz Quran, menyampaikan bahwa diadakannya kegiatan ini selain untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dalam moment bulan yang penuh rahmat dan berkah, juga sebagai sarana meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa.
“Kita sebagai Insan Tuhan Yang Maha Esa sudah sepatutnya selalu menginstropeksi diri dan belajar menjadi pribadi yang lebih baik dari hari ke hari, disamping itu juga kita sebagai prajurit Trimedia yang setiap harinya selalu berkutat dengan kegiatan yang penuh dengan resiko maka sudah sepatutnya selalu mendekatkan diri kepada Allah SWT agar selalu diberikan perlindungan di setiap langkah”, tegas Danyontaifib 2 Mar.
Pada HUT ke 63 Intai Amfibi Marinir kali ini Komandan Batalyon Intai Amfibi 2 Marinir memberikan apresiasi kepada dua prajuritnya untuk menunaikan ibadah Umroh ke tanah suci Mekkah yaitu Pratu Mar Adrian Ilahi Tulehu sebagai Juara 1 Lomba Hafidz Quran dan Serma Mar Umarudin sebagai Prajurit Teladan yang sudah mengabdikan dirinya sampai dengan saat ini sudah menjalani kedinasan selama 30 tahun masa dinas di Yontaifib 2 Mar.