Babinsa Koramil 0826/03 Proppo, Bantu Pemupukan Padi di Desa Pangtonggal

PAMEKASAN PW – Babinsa Koramil 0826/03 Proppo, Sertu Suryadi melaksanakan pendampingan dan membantu pemupukan pertama pada tanaman padi di area sawah milik Subaidi anggota kelompok tani (Poktan), bertempat di Dusun Tengginah, Desa Pangtonggal, Kecamatan Proppo, Kabupaten Pamekasan, Senin (26/02/2024).

Menyadari pentingnya mendukung ketahanan pangan, Sertu Suryadi tidak hanya membantu dalam proses pemupukan tetapi juga menyampaikan sosialisasi tentang program ketahanan pangan kepada warga binaan.

“Saya merasa tanggung jawab untuk membantu petani di wilayah binaan, terutama dalam meningkatkan produktivitas pertanian. Hari ini, kami melakukan pendampingan dan memberikan bantuan pemupukan pertama pada tanaman padi milik bapak Subaidi,”ujar Sertu Suryadi.

Sertu Suryadi mengatakan bahwa dengan sosialisasi tersebut ingin memberikan pemahaman kepada warga binaan tentang pentingnya program ketahanan pangan dalam mendukung kesejahteraan warga di wilayah binaannya.

“Dengan meningkatkan produktivitas pertanian, diharapkan masyarakat dapat memiliki akses yang lebih baik terhadap pangan,”ucapnya.

“Selaku Babinsa, kami akan terus mendukung petani di wilayah binaan dalam meningkatkan produktivitas pertanian dan kesejahteraan masyarakat,”pungkasnya.

Related posts