Danrem Pimpin Sertijab Pejabat Utama Korem 102/Pjg.

PALANGKARAYA- PW:Komamdan Korem 102/Pjg Brigjen TNI Bayu Permana Pimpin Sertijab (Serah Terima Jabatan)Kasi Intel Kasrem102/Pjg, Penyerahan Jabatan Kasiter Kasrem 102/Pjg dan Dandim 1016/Plk bertempat di Aula Makorem 102/Pjg Jl.Imam Bonjol No 3, Sabtu (25/2).

Serah Terima Jabatan Kasi Intel Kasrem 102/Pjg dari Kolonel Inf Imam Priharso, S.H., M.H. Kepada Letnan Kolonel Arm Heri Pujiyanto, S.sos.
Penyerahan Jabatan Kepada Danrem Kasi Teritorial Kasrem 102/Pjg Kolonel Kav Muhammad Arifin, S.H. dan Dandim 1016/Plk Kolonel Inf Frans Kishin Panjaitan, S.A.P, M.PM., M.Han,Kepada Kolonel Inf Imam Priharso, S.H., M.H.
“Saya ucapkan terima kasih atas pengabdiannya selama ini sebagai Kasi Intel Kasrem 102/Pjg Selanjutnya, saya ucapkan selamat untuk menempati jabatan baru sebagai Kainfohlatadam XIII/ Merdeka, semoga keberhasilan senantiasa menyertai saudara sekeluarga” Terang Danrem.
“Dan Kepada Kolonel Kav Muhamamad Arifin, S.H dan Kolonel Inf Frans Kishin Panjaitan, S.A.P, M.PM., M.Han, saya ucapkan terima kasih atas pengabdian-nya selama ini sebagai Kasiter Kasrem 102/Pjg dan Dandim 1016/Plk, selanjutnya akan mengikuti pendidikan Sesko TNI tahun 2023 semoga kesuksesan selalu menyertai saudara” Lanjutnya.
Selanjutnya kepada Letnan Kolonel Arm Heri Pujiyanto, S.Sos, Danrem 102 /Pjg juga  mengucapkan selamat atas kepercayaan dan kehormatan yang diberikan Pimpinan TNI AD untuk melaksanakan tugas baru sebagai Kasi Intel Kasrem 102/Panju Panjung.
“Saya yakin dan percaya, dengan bekal pengalaman dalam mengemban berbagai tugas dan jabatan selama ini, tidak akan mengalami kesulitan dalam melaksanakan dan melan-jutkan tugas pengabdian di satuan ini guna menghadapi tuntutan tugas yang semakin kompleks di masa mendatang” Ungkapnya.
Pada kesempatan tersebut, Danrem 102/Pjg  juga menyampaikan bahwa pergantian pimpinan pada suatu
organisasi harus dimaknai sebagai suatu kebutuhan dan sekaligus tuntutan untuk dapat menghadirkan organisasi tersebut sebagai organisasi yang berbasis ilmu pengetahuan dan manajemen modern, karena organisasi itu dituntut untuk selalu melakukan perbaikan dan kemajuan.( RD/ Ril)

Related posts