Tingkatkan Kemampuan Dan Ketahanan Fisik Di Air Prajurit Petarung Candraca Laksanakan UNPD Renang Laut

Jakarta, PW: TNI AL, Pasmar 1. Kamis (23/02/2023). Prajurit petarung Candraca Batalyon Infanteri 4 Marinir (Yonif 4 Marinir) tingkatkan kemampuan dan ketahanan fisik dengan melaksanakan Latihan renang laut bertempat di Pantai Festival Ancol, Jakarta Utara.

Sebelum kegiatan renang dimulai, para peserta latihan mengawali kegiatan dengan dilaksanakannya pengecekan tensi darah oleh team kesehatan dan dilanjutkan dengan senam peregangan guna mencegah terjadinya keram otot pada saat pelaksanaan renang.

Renang Laut dilaksanakan sebagai sarana untuk melatih ketahanan dan kekuatan fisik serta mental prajurit khususnya marinir di medan laut dengan jarak tempuh 500 meter.

Komandan Batalyon Infanteri 4 Marinir Letkol Marinir Arief Bastian Sanusi Chaniago menyampaikan untuk menjaga dan meningkatkan ketahanan, kekuatan fisik dan stamina serta untuk mengetahui sejauh mana kemampuan dasar sebagai prajurit pendarat Korps Marinir, sehingga mampu melaksanakan setiap tugas yang diberikan oleh satuan atas.

Related posts