Pupuk Kepedulian Yonkes 2 Marinir Laksanakan Baksos Khitan Massal.

(Surabaya)PW,- TNI AL. Kormar. Senin, 19 Desember 2022. Menindak lanjuti Perintah Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Yudo Margono tentang Menjaga Kepercayaan Negara dan Rakyat Kepada TNI Angkatan Laut melalui Kerja Nyata yang bermanfaat bagi Institusi Masyarakat, Bangsa dan Negara. Prajurit Batalyon kesehatan 2 Marinir yang tergabung Latma Carat T.A 2022 melaksanakan Bhakti Sosial khitan massal di Ds. Sumber Waru, Banyu Putih Situbondo.

Kegiatan Bakti Sosial ini dilaksanakan gabungan antara Yonkes 2 Marinir dengan Dinas Kesehatan (Diskes) Armada 2 Surabaya dalam kegiatan bhaksos khitan massal ini bertujuan untuk membantu masyarakat situbondo khususnya dalam bidang kesehatan dimana kegiatan Bhaksos ini merupakan final dari rangkaian kegiatan Latma Carat T.A 2022.

Dalam kesempatan ini Danyonkes 2 Marinir Letkol Laut (K) dr. Satrio Sugiharto Machfudi Sp.PD.,M.Tr.Opsla menyampaikan dalam kegiatan bakti sosial khitan masal ini semoga dapat bermanfaat bagi masyarakat situbondo dan khususnya hal ini merupakan bentuk kepedulian TNI AL terhadap masyarakat diharapkan anak anak situbondo yang mengikuti kegiatan khitan massal ini dapat menjadi generasi penerus yang dapat membanggakan bagi orang tua, agama bangsa dan negara.

Turut hadir dalam kegiatan ini Komandan Pasmar 2 Surabaya Brigadir Jenderal TNI (Mar) Suherlan, S.E., M.M., M.Sc., CHRMP, Komandan Gugus Tempur Laut ( Dangpuspurla) Koarmada II Laksamana Pertama (Laksma) TNI Deny Prasetyo,
Commander of Marine Forces Special Operations Command Major General Matthew G. Trollinger. Asisten Operasi (Asops) Pasmar 2 Kolonel Mar Argo Setiyono, Paban 3 Lat Sopsal, Kolonel Laut (P) Daru Cahyo Sumirat, S.E., Komandan Satuan Kapal Eskorta (Dansatkor) Koarmada II Kolonel Laut (P) Andri Kristianto.

Related posts