Kesepakatan Bersama, Babinsa Kodim 1802/Sorong Bersama Warga Perbaiki Jalan

Kladufu PW- Babinsa Koramil 1802-0/Sorong Kota Kopdar Nurkholik bersama warga binaan bahu membahu karya bakti perbaiki jalan berlubang, bertempat di kelurahan kladufu distrik sorong timur. Jumat (2/12/2022).

Babinsa Kopdar Nurkholik mengatakan sebelum karya bakti kami melakukan komunikasi sosial bersama warga untuk penimbunan jalan dan kami melaksanakan bahu membahu menimbun jalan yang berlubang dan rusak. Perbaikan jalan dan menutup menggunakan tanah bercampur batu dengan harapan tidak berlubang yang baru. Setidaknya kita merawat jalan yang sudah ada untuk keselamatan dan kelancaran aktivitas warga binaan.

Selain perbaikan jalan yang rusak menjadi bagus kembali bahwa ini sebagai bentuk mempererat hubungan komunikasi dengan warga binaan dan juga suatu bentuk kepedulian terhadap lingkungan. Harapan Babinsa Koramil 1802-01/Sorong Kota masyarakat untuk selalu peduli dengan kondisi lingkungan disekitar tempat tinggalnya. “Semoga jalinan kerja sama yang baik selama ini akan semakin kuat dalam mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat”

Bapak Ivan masyarakat setempat mengucapkan terima kasih kepada Babinsa Koramil 1802-01/Sorong Kota yang begitu aktif dan peduli terhadap lingkungan masyarakat dan kehadiran membuat kami tambah semangat dan termotivasi untuk melakukan perubahan. Tutupnya.

Related posts