Atlet Yonif 3 Marinir Ikuti Seleksi Kejurda Muathay Jawa Timur 2022

(Sidoarjo) PW : TNI AL,  Kormar. Atlet Muathay Yonif 3 Marinir mengikuti seleksi Muathay daerah Jawa Timur tahun 2022 di Sasana Tinju Ampibi Brigif 2 Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Minggu (13/11/2022).

Seleksi atlet Muaythai tersebut merupakan lanjutan dari test fisik yang dilaksanakan di Koni Jatim pada hari Sabtu tanggal 05 November 2022, selanjutnya dilaksanakan penilaian teknik dan taktik di Sasana Tinju Ampibi Brigif 2 Marinir dengan hasil akhir akan dilaksanakan perengkingan atlet Muaythai Jatim yang akan dikirim ke Kejurnas di Banten pada tanggal 14 hingga 19 Desember 2022.

Komandan Batalyon Infanteri 3 Marinir Letkol Marinir Mintarjo, S.H., M.Tr.Opsla menyampaikan kepada para atlet agar melaksanakan seleksi dengan penuh semangat dan maksimal, apa yang sudah didapat pada saat latihan agar diaplikasikan dengan  baik pada seleksi daerah ini.

“Keluarkan seluruh kemampuan kalian agar dapat lolos seleksi daerah dan bisa melaju pada Kejurnas Muathay 2022,” pesannya.

Related posts