Prajurit Yonmarhanlan I Ikuti Upacara Hari Sumpah Pemuda Ke 94 Tahun 2022 Tingkat Provinsi Sumatera Utara

Belawan, PW: Perajurit Petarung Batalyon marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) I Belawan Ikuti Upacara Hari Sumpah Pemuda ke -94 Tahun 2022 yang bertemakan “Bersatu membangun Bangsa” Tingkat Provinsi Sumatera Utara di lapangan Astaka Pancing Medan,Jumat 28/10/2022.

Bertindak selaku Inspektur Upacara(Irup) Gubernur Sumatera Utara Bapak Edy Rahmayadi, Komandan Upacara(Danup) yaitu  Letkol Kav Nugraha Yudha Prawiranegara, S.I.P, jabatan sehari hari Danyonkav 6/Naga Karimata.

Susun pasukan pucara terdiri dari Pasukan TNI/Polri,PNS Pemprov Sumut,Organisi kepemudaan,serta mahasiswa/i dan pelajar,Amanat Naskah Menteri Pemuda dan Olah raga(Menpora) yang di bacakan oleh Gubernur Sumatera Utara poin sebagai berikut”

Pemuda hari ini adalah tokoh-tokoh yang akan berperan pada masa yang akan datang. Apa yang dilakukan oleh pemuda di masa sekarang juga menjadi penentu kemajuan bangsa Indonesia di masa yang akan datang. Mandat pemuda saat ini adalah menjadikan nilai-nilai persatuan di atas segala-galanya. Memandang keberagaman sebagai anugerah yang berharga untuk dirangkai menjadi kekuatan yang luar biasa menggapai kejayaan Indonesia. Pemuda bukan hanya menjadi pelaku penting membangun ketangguhan bangsa dalam mewujudkan visi besar Indonesia Emas 2045, tetapi juga menjadi tulang punggung untuk kejayaan bangsa sepanjang masa.

Kegiatan ini bagian dari implementasi Perintah Harian Kepala Staf TNI Angkatan Laut Laksamana TNI Yudi Margono,S.E.,M.M demi menjalin soliditas dengan segenap komponen pertahanan dan keamana negara menuju sinergitas dalam kesemestaan.

Related posts