Prajurit Yonif 1 Marinir Ikuti Upacara Peringatan HUT Ke-77 TNI

(Sidoarjo) PW : Prajurit Batalyon Infanteri 1 Marinir mengikuti upacara peringatan Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia ke-77 tahun 2022 di lapangan apel Brigif 2 Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Rabu (05/10/2022)

Pada hari peringatan HUT TNI ke-77 tahun 2022 yang bertemakan “TNI Adalah Kita,” bertindak sebagai Inspektur Upacara Komandan Brigif 2 Marinir Kolonel Marinir I Gede Edy Supryadi, M.Tr.Hanla., M.Tr(Han), sedangkan Komandan Upacara Lettu Marinir Alvian Yana Stya dan pengucap Sapta Marga Serda Marinir Anggih Pramusinto.

Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa dalam amanatnya yang dibacakan oleh Komandan Brigif 2 Marinir menyampaikan bahwa berdasarkan hasil dari beberapa lembaga survei, TNI mendapat kepercayaan tertinggi dari masyarakat.

Diakhir amanatnya, Panglima TNI menghimbau kepada seluruh Prajurit dan PNS TNI untuk selalu menjaga kepercayaan masyarakat tersebut, dengan bertindak dan berucap sesuai dengan Tugas Pokok TNI.

Pada kesempatan tersebut Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Akhmad Kharis Mukhyiddin, S.A.P., M.Tr. Opsla juga menyampaikan kepada prajurit Yonif 1 Marinir agar kepercayaan yang telah diberikan masyarakat pada saat ini selalu dijaga dan dipertahankan, dalam bertindak maupun dalam berbuat dan bertutur kata serta didalam menggunakan Media Sosial.

Related posts