Jaga Stamina, Prajurit Yonif 1 Marinir Laksanakan Uji Kesamaptaan Jasmani

(Sidoarjo) PW : Dalam rangka menindaklanjuti perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono tentang pembangunan Sumber Daya Manusia unggul dan profesional serta tangguh dalam menghadapi segala ancaman, prajurit Batalyon Infanteri 1 Marinir melaksanakan uji kesamaptaan jasmani priode Tri Wulan (TW) III Tahun 2022 dilapangan apel Brigif 2 Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Kamis (28/07/2022).

Sebelum pelaksanaan uji kesamaptaan jasmani, seluruh prajurit wajib melaksanakan tensi untuk mengetahui tekanan darah, dilanjutkan dengan pembagian gelombang kemudian. dilaksanakan pemanasan otot untuk menghindari cidera. Kegiatan samapta tersebut meliputi Baterai A (lari selama 12 menit) dilanjutkan dengan Baterai B (Pull Up, Push Up, Sit Up dan Shuttle Run).

Sebelum Samapta dimulai, seluruh prajurit mendapat pengarahan dari Palakhar Pasi 3 Lettu Marinir Kris Siswanto agar melaksanakan uji kesamaptaan dengn serius dengan tetap mengutamakan faktor keselamatan.

Pada kesempatan tersebut Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Akhmad Kharis Mukhyiddin, S.A.P, M.Tr. Opsla menyampaikan bahwa Uji Kesamaptaan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk membina serta menjaga ketahanan fisik para prajurit “Buaya Petarung” Yonif 1 Marinir, kegiatan ini akan dilaksanakan secara bertahap, bertingkat dan berlanjut, sehingga nanti fisik prajurit terbina dan dan siap apabila mendapatkan perintah dari Satuan atas, baik operasi militer maupun operasi militer selain perang.

Related posts