(Makassar) PW : Dalam rangka peningkatan kemampuan penanganan terhadap korban bencana alam serta kecelakaan yang terjadi di pegunungan dan perairan Prajurit Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) VI Makassar mengikuti Latihan SAR Gabungan TNI – Polri dan Basarnas di Mako Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Sulsel. Selasa (22/02/2022).
Kegiatan yang diikuti oleh beberapa unsur TNI – Polri serta Basarnas meliputi personel dari Yonkav 10 Mendagiri, Yonko 466 Paskhas, Dit Samapta Polda Sulsel, Dit Polairud, Batalyon A Pelopor dan Basarnas.
Dalam kegiatan latihan gabungan ini, personel TNI – Polri dan Basarnas melaksanakan berbagai latihan antara lain Navigasi darat, Penyelamatan korban di pegunungan / ketinggian serta Penyelamatan korban di perairan.
Komandan Yonmarhanlan VI Makassar Mayor Marinir Alex Zulkarnain mengatakan Latihan Gabungan ini bertujuan sebagai upaya untuk meningkatan kemampuan dalam bidang SAR serta bentuk nyata Sinergitas TNI – Polri dan Basarnas dalam mengemban tugas kemanusiaan sehingga diharapkan TNI – Polri dan Basarnas semakin solid di lapangan.
Kegiatan ini juga sesuai dengan perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono untuk selalu menjalin soliditas dengan segenap komponen pertahanan dan keamanan negara menuju sinergitas dalam kesemestaan.
“Tetap semangat, utamakan faktor keselamatan dalam setiap problem dan skenario latihan yang ada,” tambah Danyonmarhanlan VI.
Seluruh rangkaian kegiatan dilaksanakan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan pencegahan Pandemi Covid-19.