Prajurit Tidur Dalam Yonif 5 Marinir Surabaya Laksanakan Olahraga

(Surabaya) PW : Dalam rangka menjaga sistem imunitas tubuh di tengah Pandemi Covid-19, prajurit Yonif 5 Marinir melaksanakan Olahraga pagi di Kesatrian Marinir Soeroto II.Ujung, Semampir, Surabaya, Jawa Timur. Sabtu (11/12/2021).

Kegiatan yang dipimpin oleh Danton Kompi Jaguar, Letda Mar Alter Bulantimuhe tersebut diawali dengan apel Pagi Kesiapan Satuan, dilanjutkan dengan pemanasan, jogging sejauh 5 km, push up, sit up, dan pull up guna menjaga kebugaran tubuh di tengah pandemi covid-19.

Selama pelaksanaan kegiatan, seluruh prajurit tetap memperhatikan faktor keselamatan dan keamanan dengan selalu melaksanakan protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19, dengan selalu memakai masker dan menjaga physical distancing.

Komandan Batalyon Infanteri 5 Marinir Letkol Marinir Harmoko, M.Tr.Opsla menyampaikan bahwa kegiatan tersebut sangat penting untuk dilaksanakan agar prajurit ‘Gurita Cakti’ Yonif 5 Marinir tetap memiliki fisik sehat dan prima ditengah Pandemi Covid-19, sehingga selalu siap dalam melaksanakan tugas sehari-hari..

Related posts