(Surabaya),-PW: Prajurit Batalyon Kesehatan 2 Marinir (Yonkes 2 Mar) melaksanakan Gladi Posko dalam rangka Latihan Operasi Dukungan Kesehatan (Latopsduk Kesehatan) di Rumah Sakit Pusat Angkatan Laut (RSPAL) dr. Ramelan, Surabaya. Kamis (04/11/2021)
Latopsduk Kesehatan ini bertujuan untuk menguji kemampuan dan meningkatkan profesionalisme prajurit kesehatan serta terjalinnya dukungan kesehatan TNI AL dalam rangka mendukung Operasi Gabungan TNI.
Kegiatan gladi posko di mulai tanggal 28 Oktober sampai dengan 5 November 2021, kemudian dilanjutkan pelaksanaan manlap tanggal 8 November sampai dengan 11 November 2021 dipimpin oleh kolonel Laut (K) Amir Agus Said, Apt M.Kes sebagai Dansatgas Opsdukkes dan melibatkan prajurit Yonkes 2 Mar sebagai staff latihan serta pelaku latihan.
Danyonkes 2 Mar Letkol Laut (K) dr. Satrio Sugiharto M, Sp.PD., M.Tr.Opsla menyampaikan kepada seluruh prajurit Yonkes 2 Mar yang terlibat dalam kegiatan ini, agar melaksanakan latihan ini dengan penuh rasa tanggung jawab, semangat dan ikhlas agar manfaatkan latihan ini sebagai bekal untuk meningkatkan kemampuan khusus prajurit dalam mendukung kesehatan pada saat menjalankan tugas.