Jakarta, PW: Guna mendukung pertandingan Kavaleri Warrior, prajurit Batalyon Tank Amfibi 1 Marinir (Yontankfib 1 Mar) melaksanakan uji kemampuan latihan menembak senapan laras panjang di lapangan tembak Lettu Mar (ANM) Jusman Puger, Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta Selatan, Kamis (30/09/2021).
Kegiatan latihan menembak ini bertujuan untuk mencari nilai dan mengetahui seberapa jauh hasil dari menembak selama berlatih. Dengan adanya pertandingan Kavaleri Warrior ini, diharapkan menjadi motivasi kepada seluruh prajurit Yontankfib 1 Mar agar selalu berlatih menembak untuk menghadapi pertandingan-pertandingan berikutnya.
Latihan menambak ini dimainkan sesuai jarak pertandingan yaitu 45 meter dan durasi waktu selama 18 detik dengan jumlah amunisi sebanyak 10 butir untuk menembak sasaran 3 plat besi serta 1 sasaran lesan tubuh, latihan tersebut didampingi oleh Serda Mar Agus W.K yang bertindak sebagai pelatih dan diawasi langsung oleh Danyontankfib 1 Mar Letkol Marinir Imam Ghazali, M.Tr.Opsla.
Selama jalannya latihan, Danyontankfib 1 Mar memberikan dukungan langsung serta menekankan kepada seluruh atlet agar berlatih dengan sungguh-sungguh serta menjadikan latihan ini sebagai tolak ukur untuk menghadapi pertandingan mendatang.