Jakarta, PW: Komandan Batalyon Tank Amfibi 1 Marinir (Danyontankfib 1 Mar) Letkol Marinir Imam Ghazali, M. Tr. Opsla., selaku Wadirlat memaparkan tentang rencana kegiatan latihan dihadapan Pasops Menkav 1 Mar Letkol Marinir Bambang Herawan, S.E., M. Tr. Opsla., selaku Dirlat dan para Perwira pelaku LSL II DA TW III Pasmar 1 TA 2021 di Mako Kujang Menkav 1 Mar, Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta Selatan, Senin (13/09/2021).
Dalam paparan tersebut Wadirlat menyampaikan gambaran tentang perencanaan latihan yang akan dilaksanakan pada LSL II DA TW III Pasmar 1 TA 2021, agar para Perwira pelaku mengetahui rencana dan tugas latihan sesuai dengan fungsi tugasnya masing-masing.
Sedangkan tujuan dan sasaran latihan tersebut adalah meningkatkan kemampuan Komandan satuan dan staf, memelihara, meningkatkan kemampuan dan keterampilan satuan tingkat Yonif, kompi kesenjataan Kavaleri, Baterai Kesenjataan Artileri, dan Kompi Kesenjataan Banpur serta kompi Taifib dalam perencanaan dan pelaksanaan Opsrat, serta meningkatkan kemampuan Kepemimpinan Lapangan, tercapai PPKM (Prosedur Pengambilan Keputusan Militer), mahir dalam aplikasi dan teknis kerjasama antara Kesenjataan dan pengarahan pasukan secara terkoordinir dan terintegrasi.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain KPL/SPL dan Penilai Latihan LSL II aspek Darat Pasmar 1.
Selama kegiatan berlangsung, tetap mengutamakan protokol kesehatan Covid-19.