Prajurit Menart 3 Mar Pasmar 3 Ikuti Penataran Guna Mendukung Tugas Kemampuan Pembinaan Maritim

Sorong, PW: Demi melaksanakan fungsi pembinaan potensi maritim dan bertugas melatih masyarakat dengan penyuluhan-penyuluhan dibidang pertahanan laut, serta pengawasan fasilitas dan prasarana pertahanan pesisir, prajurit Resimen Artileri 3 Marinir (Menart 3 Mar) Serda Mar Beni Andri Meha mengikuti Penataran Kemampuan Potensi Maritim (Tarpuanpotmar) Korps Marinir TNI AL di Gedung Serbaguna Brigif 3 Mar, Distrik Salawati, Kabupaten Sorong, Papua Barat. Selasa (31/08/2021).

Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Komandan Korps Marinir Mayor Jenderal TNI (Mar) Suhartono pada hari senin 31 agustus 2021, dalam pembukaan tersebut Komandan Korps Marinir mengatakan salah satu tugas TNI AL menurut Undang-undang RI Nomor 34 tahun 2004 tentang Tentara Nasional Indonesia adalah melaksanakan pemberdayaan wilayah pertahanan laut (Dawilhanla) yang pelaksanaannya melalui kegiatan pengembangan dan pembinaan potensi maritim.

Pembinaan potensi maritim merupakan upaya yang dilaksanakan baik secara perorangan, kelompok maupun satuan dalam rangka mewujudkan ruang, alat dan kondisi juang yang tangguh melalui kegiatan komunikasi sosial (Komsos), pembinaan ketahanan wilayah maritim dan bakti TNI AL sehingga terwujudnya kemanunggalan dengan rakyat dapat terbangun.

Ditempat lain, Danmenart 3 Mar Letkol Mar Idha Mochammad Basri, SE.,M.M menekankan kepada Serda Mar Beni Andri Meha bahwa laksanakan kegiatan ini dengan penuh rasa tanggung jawab sehingga materi yang diterima dapat bermanfaat serta pedomani physical distancing sesuai protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran wabah Covid-19.

Related posts