Prajurit Yonif 1 Marinir Laksanakan Drill Penembakan Mortir 60 Mm

(Sidoarjo), PW; Dalam rangka mengasah naluri tempur serta meningkatkan profesionalisme, prajurit Batalyon Infanteri 1 Marinir melaksanakan Drill penembakan Mortir 60 mm di depan Mako Yonif 1 Marinir, Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Kamis (20/05/2021).

Kegiatan tersebut dilaksanakan untuk merefresh kembali apa yang pernah didapat pada saat pendidikan agar tidak terlupakan, dengan melatihkan tentang materi, teori-teori dasar dan dilanjutkan melaksanakan latihan Drill menembak Mortir 60 mm.

Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Aang Andy Warta menyampaikan bahwa kegiatan drill Mortir 60 mm tersebut sangatlah penting sekali untuk melatih kemampuan personel yang memiliki kualifikasi menembak senjata lintas lengkung agar selalu siap dan tetap profesional dalam mengawaki senjata lintas lengkung khususnya Mortir 60 mm, sehingga tugas yang diberikan Satuan Atas dapat berjalan dengan lancar.

“Dengan dilaksanakannya latihan menembak Mortir 60 mm ini, saya berharap prajurit Yonif 1 Marinir dari Peleton Bantuan mampu dan mahir dalam menggunakan senjata bantuan,” tegasnya.

Related posts