TARAKAN – PW: Sebelum melaksanakan penerbangan menuju Tarakan menggunakan Pesawat Udara (Pesud) Casa NC-212 Aviocar/ U-6205 yang merupakan unsur Gelar Udara Dibawah Kendali Operasi (BKO) Gugus Tempur Laut Komando Armada II (Guspurla Koarmada II), Komandan Pangkalan Utama TNI AL XIII (Danlantamal XIII) Kolonel Laut (P) Edi Krisna Murti disambut oleh Komandan Pangkalan Udara (Danlanud) Dhomber Balikpapan Kolonel Pnb Dedy Susanto, S.E. bertempat di Base Ops Lanud Sepinggan Balikpapan, Sabtu (08/05/21).
Dalam kesempatan tersebut, Danlantamal XIII menjelaskan bahwa dirinya belum satu minggu dilantik, sekaligus menjelaskan bahwa wilayah kerjanya terbentang dari wilayah utara di Nunukan sampai dengan wilayah selatan yaitu di Banjarmasin. Tentunya dengan luas wilayah kerja tersebut, hal ini perlu banyak memberikan pemahaman kepada setiap pemerintah daerah mengenai kedudukan pangkalan kepada keanggotaan Forkompimda setempat, salah satunya dengan maksud untuk dapat bersinergi dalam melaksanakan Pemberdayaan Wilayah Petahanan Laut (Dawilhanla).