(Surabaya),- PW: Komandan Batalyon Zeni 2 Marinir Letkol Marinir Eko Puji S, M.M, S.H, M. Tr.Opsla., memimpin apel khusus dan Istighosah bersama seluruh prajurit Yonzeni 2 Mar dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Yonzeni 2 Mar yang Ke-60, bertempat di lapangan apel Mako Yonzeni 2 Mar Kesatrian Marinir Soetedi Senaputra Karangpilang, Surabaya. Senin (26/04/2021).
Kegiatan apel khusus yang dihadiri oleh Wadanyon, Perwira Staf, Danki/Danton dan seluruh anggota Yonzeni 2 Mar ini, diawali dg penghormatan umum secara serentak oleh masing-masing kepala bagian dilanjutkan laporan kehadiran personil, pengarahan Komandan Batalyon Zeni 2 Mar dan diakhiri dengan pembacaan do’a.
Peringatan HUT Yonzeni 2 Mar yang digelar secara sederhana ditengah pandemi Covid-19 kali ini mengambil tema “60 tahun mengabdi dengan sepenuh hati, berikan karya terbaik untuk negeri”.
Dalam arahannya Danyonzeni 2 Mar menjelaskan riwayat singkat sejarah berdirinya Yonzeni 2 Mar dari mulai awal terbentuknya Yonzeni 2 Mar hingga menjadi besar seperti sekarang ini. Komandan juga mengucapkan terima kasih yang sebesar besarnya kepada para pendahulu dan seluruh prajurit yang telah berjuang dengan sepenuh hati untuk membesarkan Yonzeni 2 Mar yang kita cintai dan kita banggakan.
Peringatan Hari Ulang Tahun Yonzeni 2 Mar ini merupakan ungkapan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikan rahmat kesehatan kepada prajurit Yonzeni 2 Mar sehingga seluruh anggota dapat memberikan darma bhakti dan karya terbaiknya selama 60 tahun.
Mengakhiri arahannya, Letkol Marinir Eko Puji S, M.M, S.H, M.Tr.Opsla., menekankan kepada seluruh prajurit agar selalu bersyukur dalam setiap menjalankan tugas baik di dalam dinas maupun diluar kedinasan, tetap jaga kesehatan dan juga seluruh keluarga besar kita agar terus menerapkan protokol kesehatan disetiap melaksanakan kegiatan selama dalam masa pandemi Covid-19 ini dan terus tingkatkan keimanan kita kepada Tuhan YME beserta keluarga besar Yonzeni 2 Mar agar selalu terlindung dari hal-hal yang tidak kita inginkan.” Pungkasnya.