Yonif RK 732/Banau Terima Kunjungan Tim Verifikasi Data dan Dalwasgar Slatad

Ternate PW. (22/04/2021) Danyonif RK 732/Banau beserta jajaran terima kunjungan Tim Verifikasi Data dan Dalwasgar Slatad di Mako Yonif RK 732/Banau. Kunjungan tersebut merupakan kegiatan Slatad Mabesad melaksanakan verifikasi data, pengendalian, dan pengawasan bidang latihan di jajaran satuan TNI-AD, termasuk Yonif RK 732/Banau. Dipimpin Kolonel Inf Parjiyo, tim meninjau satuan meliputi pelaksanaan administrasi dan program latihan yang telah berjalan. Dalam melaksanakan peninjauan, rombongan tim memberikan apresiasi atas sambutan yang baik dari para prajurit Yonif RK 732/Banau.

Ketua Tim Verifikasi Data, Kolonel Inf Parjiyo didampingi oleh Mayor Arh Meyga R, Kapten Inf Saripudin, Kapten Cku Yosep, serta Serma Rendra Agi disambut oleh Danyonif RK 732/Banau, Letkol Inf Suhendar Suryaningrat, S.H., M.Si. di Pelabuhan Jailolo pada Kamis (22/04/2021) pagi pukul 08.00 WIT. Setelah menggunakan speedboat tim melanjutkan perjalanan menggunakan kendaraan darat.

Setibanya di Mako Yonif RK 732/Banau, tim disambut oleh jajaran Perwira Yonif RK 732/Banau dan masuk ke dalam ruang transit. “Saya cukup bangga melihat satuan ini walaupun berada di wilayah timur namun Yonif RK 732/Banau dapat eksis dan menjadi satuan berprestasi yang menjadi panutan satuan lain,” ujar Kolonel Inf Parjiyo di ruang transit Mako Yonif RK 732/Banau. Kegiatan dilanjutkan dengan verifikasi data dan asistensi bidang latihan di ruang yudha oleh tim dalwasgar.

“Apresiasi yang baik dari Tim Verifikasi Data dan Dalwasgar Slatad menunjukkan bahwa satuan Yonif RK 732/Banau akan selalu siap operasional baik dari segi latihan maupun administrasi. Tentu hal ini akan menunjang pencapaian tugas pokok satuan ke depannya, termasuk mempersiapkan satuan dalam melaksanakan tugas mendatang,” jelas Danyonif RK 732/Banau Letkol Inf Suhendar Suryaningrat, S.H., M.Si. dalam rilis resminya di Mako Yonif RK 732/Banau.@/red

Related posts