Satgas Pamrahwan Yonarmed 8/105 Tarik melaksanakan Sholat Tarawih dan Tadarus bersama Masyarakat

Halsel PW. Satgas Pamrahwan Yonarmed 8/105 Tarik melaksankana ibadah sholat tarawih dan tadarus AL-Quran bersama Masyarakat di Masjid Nurul Huda Ds. Guruapin, Kec. Kayoa Induk, Kab. Halmahera Selatan.

Ibadah ini merupakan upaya anggota Pos 1 Kayoa SSK IV Satgas Yonarmed 8/105 Tarik khususnya yang beragama muslim untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan di bulan suci Ramadhan serta untuk mendekatkan diri kepada Tuhan Yang Maha Esa agar selalu diberikan kelancaran dan keamanan dalam melaksanakan tugas.

Selain itu kegiatan sholat tarawih dan tadarus bersama masyarakat untuk menjalin silaturahmi serta mengajak masyarakat mendekatkan diri kepada Tuhan Yang Maha Esa serta membaca Al-Quran agar dalam menjalani ibadah puasa di bulan Ramadhan ini dapat meningkatkan keimana dan ketaqwaan serta dapat memahami ajaran yang terkandung di dalam Al-Quran sehingga akan membuat kehidupan umat muslim menjadi lebih baik.

Dansatgas Letkol Arm Suhendra Chipta M.Tr.Hanla dalam rilisnya di Pos Kotis yang berada di Tobelo Mengungkapkan TNI akan selalu akan berbuat yang terbaik kepada masyarakat, membina dan meningktkan toleransi antar umat beragama terutama dibulan suci Ramadhan sekarang ini.

Disamping itu kegiatan ibadah ini untuk meningkatkan keimanan anggota agar selalu terhindar dari hal-hal negative selama menjalankan tugas serta untuk meninggkatkan keharmonisan antar umat beragama khususnya umat muslim ditempat kita menjalankan tugas.

Masyarakat Desa. Guruapin merasa senang terhadap anggota Pos 1 Kayoa yang melaksankan Ibadah sholat tarawih dan tadarus di Masjid Nurul Huda, bersama-sama masyarakat semoga amal ibadah kita diterima Allah SWT. @/red

Related posts