Jaga Fisik Satgas TMMD Olahraga Bersama Masyarakat

Kep sula PW: Di tengah kesibukkan mengerjakan berbagai sasaran fisik dalam kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-110 Kodim 1510/Sula. Para personel Satgas yang berasal dari satuan kodim 1510/Sula, tetap menjaga kebugaran fisik dengan rutin berolahraga di sore hari.

Olahraga juga menjadi jembatan dan wadah personel Satgas TMMD Ke 110 untuk pendekatan dengan masyarakat setempat, dengan masyarakat di lokasi pelaksanaan TMMD Ke 110. Pilihannya adalah olahraga bola voli.

“Olahraga bersama warga biasanya sore hari. Bermain voli bareng masyarakat seperti ini. Campuran, 1 tim isinya personel Satgas dan warga,” terang Komandan SSK Satgas TMMD 110 Kodim 1510/Sula Kapten Inf Abdul Malik Fudji, jumat (15/3/2021).

Satgas TMMD 110 Kodim 1510/Sula Kapten Inf Abdul Malik Fudji, menambahkan kegiatan ini mempunyai tujuan kesejahteraan warga dan sebagai hiburan soreh hari. Namun menurutnya harus didorong dengan batiniah (hubungan batin) antara masyarakat dan TNI.

”Hubungan batin dapat terjalin baik kalau kita dekat dan mengajak baik, contohnya olahraga bareng dan masih banyak lagi yang lain,” terangnya.@/red

Related posts