Jakarta, PW: Dalam rangka Apel gelar Pasukan Pemukul Reaksi Cepat (PPRC) TNI Tahun 2020, Batalyon Tank Amfibi 1 Marinir (Yontankfib 1 Mar) menyiapkan saru unit kendaraan tempur (Ranpur) Tank BMP 3F yang bertempat di garase Yontankfib 1 Mar Kesatrian Marinir Hartono Cilandak, Jakarta Selatan. Rabu (02/12/2020).
Apel gelar PPRC TNI Tahun ini rencanya akan dilaksanakan pada hari Jum’at, 04 Desember 2020 mendatang di Dermaga JICT Tanjung Priok Jakarta Utara, bertindak sebagai Dansatgasla adalah Komandan Guspurla Koarmada I Laksamana Pertama TNI Dato Rusman, S.N., S.E., M.Si.
Danyon Tankfib 1 Mar Letkol Marinir Imam Ghazali, M.Tr.Opsla., menyampaikan kepada kru ranpur yang terlibat agar menyiapkan ranpurnya sebaik mungkin, supaya dalam segala bentuk kegiatan baik penugasan ataupun latihan semua bisa berjalan dengan baik, lancar dan tidak ada kendala suatu apapun. “Kesuksesan berawal dari disiplin pribadi kita dan peduli terhadap apa yang akan kita awaki. Apabila kita disiplin dan peduli, pasti kendaraan itu akan menyatu dan menjiwa dengan kita sesuai semboyan kita yaitu Satu Jiwa,” pungkasnya.
Pada kesempannya Danyon Tankfib 1 Marinir juga berpesan agar dalam setiap kegiatan selalu menerapkan protokol kesehatan yg sudah dianjurkan pemerintah dan satuan atas untuk menekan penyebaran virus Covid-19.