53 Orang di Kota Sorong Positif Covid-19

Kota Sorong (23/10) PW: Jumlah kasus positif Covid-19 di Kota Sorong kembali bertambah. Penambahan kasus positif Covid-19 ini terkonfirmasi setelah tim Gugus Tugas menerima hasil pemeriksaan 228 sampel. Dan menurut penyampaian Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Sorong Ir Ruddy Rudolf Laku di posko Gugus Tugas, terdapat penambahan sebanyak 53 orang. Dikatakannya bahwa masih ada 127 sampel yang masih dalam pemeriksaan. Sedangkan di tempat karantina Diklat Kampung Salak masih menangani 79 orang tanpa gejala.

Berikut rincian data Covid-19 di Kota Sorong yang disampaikan Ruddy Laku. Kontak erat total 6.546 orang, proses karantina 67 orang dan discharded 6.479 orang. Suspek total 803 orang, dalam pemantauan 105 orang, sedang dirawat 10 orang, discharded 688 orang dan probable 5 orang. Hasil pemeriksaan positif 1.707 orang, negatif 4.657 orang dan sembuh 1.359 orang. Pasien meniggal RT-PCR positif 27 orang, RT-PCR negatif 7 orang dan probable suspek 5 orang.

Dengan adanya penambahan 53 0rang yang terkonfirmasi positif baru tersebut, Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Kota Sorong ini menjelaskan bahwa virus Corona atau Covid-19 masih ada di Kota Sorong. Hal itu itu menunjukan bahwa telah terjadi transmisi lokal yang cukup tinggi. “Untuk itu kami menyarankan agar seluruh masyarakat untuk selalu gunakan masker, rajin cuci tangan, tetap jaga jarak dengan orang lain dan hindari kerumunan. Disiplin menerapkan protokol kesehatan untuk menekan penyebaran Covid-19 di kota ini”, ujarnya.

Related posts