Tim BPK RI Lakukan Wasrik di Lanud Halim

Jakarta, PW: Tim Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI) melaksanakan kegiatan pengawasan dan pemeriksaan di Lanud Halim Perdanakusuma.

Kedatangan tim yang diketuai I Gusti Agung Gede Parwata, S.E., M.M.,C.A., C.F.E., Ak., ini diterima oleh Danlanud Halim Perdanakusuma Marsma TNI Dr. Ir. Purwoko Aji Prabowo, M.M., M.D.S., beserta para pejabat Lanud di ruang Suma 3 Lanud Halim Perdanakusuma, Kamis (1/10/2020)

Dikatakan Danlanud, kegiatan  pengawasan dan pemeriksaan yang dilakukan oleh tim BPK merupakan bentuk perwujudan fungsi kontrol terhadap kinerja seluruh satuan yang telah dilakukan guna pengelolaan tata kerja organisasi agar  tetap berada pada aturan dan prosedur yang berlaku.

“Kami sangat  berharap kedatangan Tim BPK RI akan memberikan masukan serta feed back konstruktif yang berarti bagi peningkatan kinerja Lanud Halim Perdanakusuma,” ujar Danlanud.

Dalam kesempatan ini Danlanud juga berpesan kepada jajarannya untuk senantiasa mengedepankan koordinasi yang baik dan bersikap akomodatif serta transparan demi kelancaran pelaksanaan tugas-tugas Tim BPK RI selama di Lanud Halim Perdanakusuma.

Sementara itu, Ketua Tim Wasrik BPK RI Gusti Agung Gede Parwata menyampaikan tim yang hadir akan melaksanakan Pemeriksaan Pendahuluan Kinerja Peningkatan  Kapasitas Pertahanan atas Pemeliharaan dan Perawatan Pesawat Terbang Tahun 2018 sampai Semester I 2020 pada Kemhan dan TNI di Lanud Halim Perdanakusuma.

“Selama pelaksanaan kegiatan, mohon kami dapat diberikan data serta informasi yang selengkap-lengkapnya, sehingga jika nanti terdapat permasalahan, akan dapat diberikan rekomendasi yang tepat untuk menyelesaikannya,” tambahnya.

Rencananya tim yang berjumlah lima orang ini akan akan melaksanakan pemeriksaan di Lanud Halim Perdanakusuma selama dua hari hingga Jumat (2/10/2020) mendatang.

Hadir dalam kegiatan ini Danwing Udara 1, para Kepala Dinas, Komandan Satuan serta staf yang terkait.

Related posts