Tekan Penyebaran Covid-19, Korem 091/ASN Melakukan Pembagian Masker Kepada Masyarakat

SAMARINDA, PW: Untuk menekan penyebaran  Covid-19, Korem 091/ASN bersama jajarannya melakukan berbagai upaya, salah satunya dengan pembagian masker kepada masyarakat di Jl. Gajah Mada No. 11 Kel. Bugis Kota Samarinda pada Jumat (17/7/2020).

Pembagian Masker tersebut melibatkan Polresta dan Satpol PP, sebelum pelaksanaan kegiatan Danrem 091/ASN Brigjen TNI Cahyo Suryo Putro S.I.P, M.Si selaku pimpinan kegiatan menyerahkan Masker secara simbolis kepada perwakilan masing masing satuan dan unsur terkait, sebanyak 2000 lembar masker yang dibagikan kepada masyarakat pengguna jalan sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kalimantan Timur terlebih Samarinda.

Danrem bersama anggotanya berjalan kaki menuju jalan raya membagikan masker kepada setiap warga yang melintas. Saat pembagian, ternyata banyak warga termasuk pengendara sepeda motor, pejalan kaki, petugas kebersihan dan sopir angkot yang tidak menggunakan masker.

Danrem langsung mengambil dan memakaikan masker ke warga.”Jangan dilepas ya selama di luar rumah, anda sehat kita sehat,” kata Danrem saat memakaikan master ke pengendara motor.

Selain membagikan masker, Danrem juga menghimbau warga untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan, mengikuti anjuran pemerintah yakni menggunakan masker bila keluar rumah, jaga jarak fisik, menerapkan hidup bersih dengan selalu mencuci tangan sebelum dan setelah beraktifitas.

“Kita harus menjalankan perintah yang telah diberikan oleh pimpinan dalam menegakkan disiplin terutama penggunaan masker dengan menggunakan bahasa yang sopan dan humaris karena semuanya adalah saudara-saudara kita untuk itu kita wajib mengingatkan agar menjaga kesehatannya dengan menggunakan masker”, ujar Danrem.

Related posts