Latih Kecepatan, Tim Binsat Yonif 5 Marinir Laksanakan Latihan Dayung Di Medan Lomba

(Sidoarjo), PW: Menjelang lomba dayung, Tim Binsat Batalyon Infanteri 5 Marinir melaksanakan latihan dayung perahu karet di Bhumi Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Jumat (17/07/2020).

Latihan tersebut dilaksanakan dalam rangka menghadapi ajang bergengsi lomba dayung perahu karet dalam rangka lomba Pembinaan Satuan (Binsat) Batalyon Unggul Brigif 2 Marinir.

Dalam sesi latihan, Kapten Marinir Yudi Alhudi, S.H., M.H. selaku Perwira Koordinator Tim Binsat Yonif 5 Marinir menyampaikan bahwa latihan dayung perahu karet kali ini difokuskan pada latihan kekompakan tim dan kecepatan mendayung, dengan satu tekad meraih prestasi.

Komandan Batalyon Infanteri 5 Marinir Letkol Marinir Supriyadi, M.Tr.Hanla mengatakan, latihan sengaja dilakukan di kolam Obstacle Swimming Brigif 2 Marinir, tempat yang akan digunakan lomba dayung perahu karet, sehingga dengan latihan di medan sebenarnya, diharapkan para atlet dapat beradaptasi dan mengenal karakter medan perlombaan.

Related posts