Satgas Yonif 734/Sns Pos Kout kembali melaksanakan Pembagian Takjil di Bulan Suci ramadhan

SBB PW. Wadansatgas Yonif 734/Sns beserta personil Pos Kout melaksanakan pembagian takjil gratis kepada warga Desa Waitimal Kec Kairatu Kab Seram Bagian Barat (06/05/2021)

Wadansatgas Yonif 734/Sns Mayor Inf Enra Efendi Nasution yang diwakili oleh Sertu Miftakul Huda mengatakan kegiatan pembagian Takjil ini diberikan dalam rangka menjalin tali silaturahmi dan mewujudkan kepedulian terhadap sesama khususnya Didaerah teritoral Pos Kout yang bertempat di Kairatu.

Acara pembagian takjil ini adalah pembagian yang kedua kalinya yang telah dilaksanakan oleh Pos Kout dan dalam pelaksanaanya tetap memperhatikan protokoler kesehatan (Prokes)

Wadan menambahkan akan tetap memanfaatkan sisa waktu dibulan puasa ini untuk berbagi rejeki kepada sesama dan mengumpulkan Pahala yang sebanyak banyaknya.

Dalam pembagian takjil tersebut ada 100 Bungkus takjil yang habis dibagikan kepada masyarakat yang melintas disepanjang jalan Desa Waimital Kec Kairatu Kab Seram Bagian Barat.

Ditempat terpisah Sunaryo salah seorang pejabat Desa Waimital mengapresiasi Bhakti sosial pembagian takjil yang dilaksanakan oleh Satgas Yonif 734/Sns dan mengucapkan rasa terima kasihnya karena telah memberikan contoh yang baik kepada masyarakat dalam hal berbagi, Pungkasnya.@/red

Related posts