Guru Biologi SMAN 1 Nganjuk, Kenang Sosok Muridnya Yang Kini Jabat Danrem di Madiun

Nganjuk – PW: Sigit (58), menceritakan saat itu dirinya masih baru sebagai guru mata pelajaran biologi di SMAN 1 Nganjuk atau tepatnya sekitar tahun 1985.

Dia mengenal anak-anak didiknya di tahun itu terkenal sangat-sangat pintar, termasuk salah satunya yaitu Kolonel Inf Waris Ari Nugroho, S.E., M.Si. yang kini menjabat sebagai Danrem 081/DSJ di Madiun.

Dia juga mengenal Kolonel Inf Waris sebagai sosok yang cukup menonjol di antara teman-temannya yang lain.

“Selain pintar, dia juga anak yang sangat patuh, tertib, pergaulannya baik dan termasuk salah satu siswa berpotensi,” kata Sigit saat kami temui pada acara peresmian Joglo Brawijaya dan Logo Jurusan di SMAN 1 Nganjuk, Jl. Kap. Kasihin Hs No. 4, Cangkringan, Bogo, Kec. Nganjuk, Kabupaten Nganjuk, Sabtu (6/2/2021).

Ditambahkannya, jika Danrem yang terkenal dengan kepeduliannya terhadap anggota itu juga merupakan sosok yang penuh semangat dalam belajar di sekolah.

Lebih lanjut Sigit juga mengungkapkan, jika keakraban alumni SMAN 1 Nganjuk di angkatan Kolonel Inf Waris juga luar biasa. Hal itu terlihat seperti saat dirinya  diundang pada acara reuni mereka di Bandung beberapa tahun yang lalu.

“Kalau tidak salah, bahkan acara reuni di Bandung itu yang mengkoordinasikan juga Kolonel Inf Waris. Bahkan saat ia baru menjabat sebagai Danrem di Madiun, saya bersama rekan-rekan aluminya juga diundang ke Korem 081/DSJ,” terangnya.

“Itu penghargaan luar biasa dan kebanggaan bagi saya sebagai seorang guru,” ujarnya dengan penuh haru dan kebanggaan.

Tak lupa Sigit juga mendoakan, agar ke depan Kolonel Inf Waris Ari Nugroho senantiasa diberikan kesuksesan dalam berkarir dan berkembang dengan potensi yang dimiliki.

Seperti diketahui, acara peresmian Joglo Brawijaya dan Logo Jurusan yang diselenggarakan itu bertepatan dengan HUT ke-40 SMAN 1 Nganjuk.(arw)

Related posts