DANLANTAMAL VIII PIMPIN RAPAT STAF

Manado, PW:  Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) VIII Brigadir Jenderal TNI (Mar) I Wayan Ariwijaya, S.E., CFrA., memimpin Rapat Staf dengan pejabat Lantamal VIII di Ruang Serbaguna Mako Lantamal VIII, Jalan Yos Sudarso No.1 Kairagi Weru Paal Dua, Manado. Senin (22/2).

Pada kegiatan tersebut, Danlantamal VIII menyampaikan dan meneruskan kepada jajaran Lantamal VIII terkait arahan pimpinan dalam rangkaian kegiatan Rapim TNI Polri, Rapim TNI maupun Rapim TNI AL. Penekanan pimpinan antara lain membantu Pemerintah Daerah dalam masa pandemi Covid-19, agar jajaran Lantamal VIII berkoordinasi dengan Pemprov dan instansi samping, dengan tetap menjaga soliditas TNI-Polri.

Sehubungan dengan kegiatan Operasi Keamanan Laut (Opskamla), Danlantamal VIII menginstruksikan agar unsur KRI/KAL di jajaran Lantamal VIII harus siap operasikan, selain itu agar dilakukan pemantauan, pengawasan untuk mengantisipasi kegiatan penyelundupan senjata di daerah perbatasan Philipina dan kegiatan bom ikan di dan atau melalui Perairan Sulawesi Utara. Danlantamal VIII juga menekankan agar pemenuhan personel terutama di KRI lebih diutamakan sesuai dengan perintah Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M.

Rapat staf yang dilaksanakan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan tersebut, dihadiri Wadan Lantamal VIII Kolonel Laut (P) Endra Sulistiyono, S.E., M.M., Para Asisten Danlantamal VIII, Kakuwil, Para Kepala Dinas dan Kepala Satuan Kerja Lantamal VIII.

Related posts