SELESAI LAKSANAKAN TUGAS, PRAJURIT YONIF 3 MARINIR KEMBALI DARI SATGASOPS PAM COVID-19

(Sidoarjo) PW : Selesai melaksanakan Satgasops Pam Covid-19 di Pasuruan , prajurit Batalyon Infanteri 3 Marinir yang bertugas di Bawah Kendali Operasi (BKO) Kodim 0819/Pasuruan kembali ke Satuan Yonif 3 Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Jumat (01/01/2021).

Prajurit Yonif 3 Marinir yang dipimpin oleh Letda Marinir Pandu tersebut telah selesai melaksanakan Tugas Pengamanan Penanganan Covid-19 di wilayah Pasuruan dan Sekitarnya.

Komandan Batalyon Infanteri 3 Marinir Letkol Marinir Tri Yudha Ismanto S,E.,MSDA memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh prajurit yang telah tulus ikhlas serta berupaya keras meningkatkan rasa kedisiplinan masyarakat tentang protokol kesehatan melalui operasi yustisi, dan selamat bergabung kembali dengan induk pasukan serta selamat bertemu dengan keluarga setelah melaksanakan tugas, dan agar meyakinkan personel dan material dalam keadaan aman.

”Selamat datang dan terimakasih atas loyalitas dan dedikasi yang telah kalian tunjukkan selama melaksanakan penugasan, merupakan suatu kebanggaan bagi Yonif 3 Marinir atas keberhasilan dalam melaksanakan tugas dengan loyalitas, profesional dan militan,” tegasnya.

Related posts