JALASENASTRI KORPS MARINIR PANEN DI BUKIT MARYOTO

(Jakarta), PW: Ketahanan pangan yang telah di canangkan oleh Pemerintah berkenaan dengan adanya Pendemi Covid-19 ini memunculkan, gagasan, serta ide- ide dan disinilah ke ikut sertaan jajaran Jalasenastri Korps Marinir. Dimana sikap peduli ditunjukkan oleh Ibu Ibu ini dengan menanam berbagai sayuran, buah buahan, dan budi daya lele berlangsung di Bukit Maryoto Kesatrian Marinir Hartono Cilandak Jakarta Selatan, Jumat 17/07/2020.

Di pimpin oleh Ketua PG Jalasenastri Korps Marinir Ny. Etta Suhartono sekaligus sebagai Kepala Seksi Budaya (Kasi Budaya) Dharma Pertiwi melaksanakan panen raya, dimana dari semua tanaman ini sudah hampir 1 bulan lebih telah dipelihara ada juga ikan lele telah berkembang sekitar 3000 ekor ikan lele.

Tanaman yang di panen mulai dari mentimun, cabai, kangkung, daun bawang, dan beberapa tanaman yang lainnya. Dengan memulai kegiatan ketahanan pangan salah satu contohnya penanaman berbagai sayuran dan budidaya lele diharapkan dapat menumbuh kembangkan minat para Ibu Ibu Jalasenastri di masa masa pandemi covid 19 ini.

Karena kita tidak terlepas dari kebutuhan nabati dan hewani sehingga daya tahan tubuh juga tetap terjaga, diharapkan dari kegiatan ini selain wawasan di bidang bercocok tanam dan budidaya ikan kita akan lebih menyibukkan diri untuk bergiat dirumah, dimana bila punya pekarangan yang kosong bisa dimanfaatkan, ucap Ketua Gabungan Ny. Etta Suhartono di sela acara. Perlu diketahui bibit tanaman ini adalah sumbangsih dari Dharma Pertiwi. Hadir dalam acara panen Wakil Ketua Gabungan Jalasenastri Korps Marinir Ny. Ayu Nur Alamsyah, Ketua Korcab Pasmar 1 Ny. Rini Wurjanto, segenap Pengurus PG Kormar dan Korcab Pasmar 1.

Related posts