Komandan Batalyon Zeni 2 Marinir Beserta Seluruh Prajurit Melaksanakan Panen Raya Lahan Ketahanan Pangan

Surabaya, PW: Beberapa bulan lalu saat pandemi Covid-19 mulai merebak, ternyata tidak menyurutkan semangat Prajurit Batalyon Zeni 2 Marinir (Yonzeni 2 Mar) untuk berkreasi mengubah lahan kosong menjadi lahan produktif untuk bercocok tanam dan siap dipanen. Letkol Marinir I Nyoman Polih IP, M.Tr.Opsla selaku Komandan Yonzeni 2 Mar memimpin seluruh prajurit Yonzeni 2 Mar dan ibu Jalasenastri Ranting C Cabang 3 Pasmar 2 melaksanakan panen ikan dan tanaman pangan dan hasilnya langsung dibagikan ke seluruh prajurit Yonzeni 2 Mar di Kesatrian Soetedi Senaputra Karangpilang, Surabaya. Selasa(16/06/2020).

Panen raya kali ini meliputi berbagai jenis tanaman seperti singkong, kacang panjang, terong, tomat, cabai serta budidaya ikan seperti lele, bawal dan nila dan tentu saja tahapan-tahapan kegiatan tetap berpatokan pada protokol kesehatan guna pencegahan Covid-19.

Dalam kegiatan ini Danyon Zeni 2 Mar juga menyampaiakan bahwa maksud dan tujuan kegiatan ini adalah salah satu upaya dalam mewujudkan ketahan pangan dampak dari pandemi Covid-19, baik dampak sosial maupun dampak ekonomi. Kebutuhan pangan merupakan kebutuhan dasar bagi manusia yang harus dipenuhi setiap saat. “Yudha Karya Dharma”
(yosafat RH)

Related posts

Leave a Comment