Walaupun Terbatas, BTS Mogoi Baru Dan BTS Mayenda Sudah Berfungsi

Bintuni, PW: Sudah sejak lama, BTS Mogoi Baru di Kampung Mogoi Baru Distrik Tembuni dan BTS Mayenda di Kampung Mayenda Distrik Moskona Selatan Kabupaten Teluk Bintuni sudah tidak berfungsi. Oleh sebab itu Dinas Komunikasi Informatika Persandian dan Statistik Kabupaten Teluk Bintuni melakukan pengecekan ke lokasi (25/5). Daud FX Pattiwael S.Pd Kabid Aplikasi dan Informatika bersama Ampi Usmany Teknisi Telkomsat Sorong, melakukan pengecekan sekaligus perbaikan.

Di BTS Mogoi Baru tim langsung memperbaiki, namun didapati kendala bahwa power bermasalah. “Power BTS Mogoi Baru tidak dapat menyimpan daya. Sehingga menyebabkan BTS hanya berfungsi pada siang hari, jika ada sinar matahari atau daya yang cukup. Sore dan malam hari tidak dapat berfungsi, karena tidak ada suplai daya dari power ke perangkat VSAT dan BTS. Oleh sebab itu, masyarakat belum dapat menikmati fasilitas jaringan dengan baik. Namun saat ini sudah berfungsi, walaupun masih terbatas”, ujar Daud Pattiwael.

Sedangkan untuk BTS Mayenda, Daud FX Pattiwael menjelaskan bahwa bermasalah di bagian modem. “BTS Mayenda bermasalah di modem. Sehingga harus dilakukan pengecekan kembali oleh tim BTS. Namun saat ini BTS Mayenda sudah berfungsi, tapi masih pada jaringan GSM (2G) atau untuk telepon suara saja dan sms. Belum bisa mengakses internet.

“Jadi untuk BTS Mogoi Baru dan BTS Mayenda sudah berfungsi, walaupun belum berfungsi dengan baik. BTS Mogoi Baru sudah 4G tapi hanya berfungsi dalam beberapa jam dan BTS Mayenda hanya bisa GSM (2G) belum bisa mengakses internet. Hal ini akan dikoordinasikan dengan Kemenkominfo BAKTI Jakarta, sehingga diharapkan agar masyarakat dapat memahami”, terang Daud.

“Dan apabila ada tim lain akan melakukan perbaikan pada setiap BTS, baik itu tim satelit, tim power ataupun tim BTS, masyarakat diharapkan untuk menerima mereka dengan baik. Jangan mempersulit tim yang datang mengecek maupun memperbaiki, karena mereka sudah melapor di Diskominfo Kabupaten Teluk Bintuni. Karena mereka akan memperbaiki fasilitas pemerintah yang diperuntukkan kepada masyarakat dalam mempermudah akses informasi ataupun komunikasi”, harap Daud

*Jacob Sumampouw

Related posts

Leave a Comment