Mempawah, PW: Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) XII Pontianak Letkol Marinir Sofian Cahyo Utomo, M.Tr.Opsla., beserta prajurit menyambut kedatangan Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal XII) Pontianak Laksamana Pertama TNI Agus Hariadi, M.Tr.Han., bertempat di Kesatrian Marinir Usman Harun Jl. A. Riani Desa Kuala Secapah Kec. Mempawah Hilir Kab. Mempawah – Kalbar. Jum’at (29/05/2020).
Kunjungan Danlantamal XII kali ini bertujuan untuk melihat perkembangan fisik Satuan serta penataan kawasan wilayah Kesatrian Marinir Usman Harun juga melaksanakan peninjauan diantaranya perkembangan program ketahanan pangan termasuk tanaman obat (Toga) dan hidroponik Batalyon serta budidaya ikan, meninjau progres pembangunan rumah dinas bagi prajurit Marinir, meninjau aset Lantamal XII di Mempawah yaitu Pos TNI Angkatan Laut (Posal) Mempawah dan dermaga Marinir sebagai sarana labuh kapal yang beberapa waktu telah dibuat akses jalan masuk yang lebih representatif, juga Danlantamal XII ingin bertatap muka dan melihat secara dekat kesiapan Prajurit “Jaguar Yudha Khatulistiwa” Yonmarhanlan XII dimana dalam waktu dekat beberapa prajurit Yonmarhanlan akan melaksanakan penugasan menempati pos – pos perbatasan di bawah jajaran Lantamal XII.
Rangkaian kegiatan Danlantamal XII diawali ketika memasuki Kesatrian dengan protap kesehatan yaitu cek suhu badan cuci tangan dengan hand sanitaser menggunakan masker selanjutnya tour fasility di beberapa fasilitas Batalyon berikutnya peninjauan lahan ketahanan pangan, budidaya ikan, tak luput Babershop “Marine Crew Cut” mendapatkan apresiasi Danlantamal XII atas ide kreatifnya, usai peninjauan Danlantamal XII memberikan arahan kepada seluruh prajurit “Jaguar Yudha Khatulistiwa” Yonmarhanlan XII.
Rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan ramah tamah kemudian para Perwira Lantamal XII melaksanakan latihan menembak pistol di lapangan tembak The Marine dilanjutkan peninjauan Dermaga TNI AL di muara sungai Kuala Mempawah dan kunjungan di akhiri dengan penyerahan bingkisan kepada prajurit Yonmarhanlan XII.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wadan Lantamal XII Kolonel Marinir Bambang Hadi Suseno, S.E., para Asisten Danlantamal XII, Dandenpomal Letkol Laut (PM) Nandang Fareigi serta para Perwira lainnya.