Mountaineering Asah Kemampuan Dan Mental Prajurit Yontaifib 1 Marinir

Jakarta, PW: Prajurit Batalyon Intai Amfibi 1 Marinir (Yontaifib 1 Mar) meluncur dari tower dengan teknik Repling dan Mountaineering. Kegiatan ini merupakan Latihan Uji Trampil Perorangan yang dilaksanakan di Kesatrian Baroto Sardadi Cilincing Marunda, Jakarta Utara, Kamis (28/01/2020).

Persiapan kegiatan mounteneering diawali dengan menyiapkan personel latihan dan peralatan yang diperlukan dalam latihan tersebut. Pelaksanaan latihan dijelaskan secara rinci dan jelas dengan tujuan agar para prajurit latihan dapat memahami dan mengerti serta dapat melaksanakan dengan baik dan benar.

Sementara itu, Komandan Batalyon Intai Amfibi 1 Marinir (Danyontaifib 1 Mar) Letkol Marinir Mohammad Abdilah, M.Tr.Opsla., menyampaikan kepada seluruh peserta agar melaksanakan latihan Mountenering dengan sungguh-sungguh dan memperhatikan faktor keamanan, baik personel maupun material serta mengikuti seluruh instruksi dari pelatih agar latihan dapat berjalan lancar dan aman.

“Latihan Mountaineering ini bagi Prajurit Yontaifib 1 Mar sangat penting karena kita harus selalu siap dan sedia kapanpun Ibu Pertiwi memanggil kita untuk melaksanakan tugas, latihan ini akan kita laksanakan secara bertahap, bertingkat dan berlanjut sehingga kita sebagai Prajurit Yontaifib 1 Mar betul-betul mahir dalam latihan Mountaineering,” ujar Danyontaifib 1 Mar.

Related posts