Meningkat Terus, Positif Covid-19 di Kota Sorong Sudah 1.164 Orang

Kota Sorong (9/10) PW: Penyebaran virus Corona atau Covid-19 di Kota Sorong masih terus meningkat. Dimana Informasi terbaru hari ini, terjadi penambahan kasus baru orang yang terpapar virus Corona dan dinyatakan positif sebanyak 114 orang. Penambahan 114 orang yang positif Covid-19 ini, disampaikan langsung oleh Juru Bicara Satuan Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Sorong Ir Ruddy Rudolf Laku.

Bertempat di posko Covid-19 kompleks kantor Walikota Sorong tersebut, Ruddy Laku menyampaikan bahwa Tim Satgas telah menerima hasil pemeriksaan sebanyak 371 sampel dari laboratorium Makassar dan terdapat penambahan 114 orang yang terkonfirmasi positif Covid-19. Sedangkan orang yang sembuh hanya 2 orang. Penambahan tersebut menjadikan Kota Sorong masih zona merah penyebaran Covid-19, karena tertinggi di Papua Barat.

Disampaikan Ruddy bahwa total kontak erat sebanyak 5573 orang, sedang dalam proses karantina 83 orang dan discharded sebanyak 5490 orang. Total suspek sebanyak 652 orang, dalam oroses karantina sebanyak 109 orang, sedang dirawat sebanyak 10 orang, discharded sebanyak 533 orang dan total probable sebanyak 5 orang.

Jumlah hasil pemeriksaan yang terkonfirmasi positif sudah 1164 orang, negatif sebanyak 3544 orang dan sembuh sebanyak 493 orang. Sedangkan total meninggal RT-PCR positif sebanyak 19 orang, meninggal RT-PCR negatif sebanyak 4 orang dan meninggal probable suspek sebanyak 5 orang. Dan untuk saat ini masih 55 orang tanpa gejala yang masih menjalani karantina di Gedung Diklat Kampung Salak. Sedangkan yang lain melakukan karantina mandiri.

Dengan terus bertambahnya kasus baru orang yang positif Covid-19 di Kota Sorong, karena transmisi lokal sudah terjadi ditingkat rumah tangga dan perkantoran, menandakan penyebaran Covid-19 di Kota Sorong masih ada. Oleh sebab itu masyarakat diminta untuk tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan. “Untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kota Sorong, bukan tanggungjawab satu pihak tapi tanggungjawab bersama”, ujarnya.

//Jacob Sumampouw

Related posts