Kakuwil Koarmada II Vicon Pembukaan Rekonsiliasi Internal TNI AL Dengan Kadiskual

Kepala Keuangan Wilayah Koarmada II Kolonel Laut (S) Rachmat Kurniawan Putra, mengikuti kegiatan video conference (vicon) dengan Kepala Dinas Keuangan (Kadiskual) Laksma TNI Anang D. Kuncoro dalam acara pembukaan Rekonsiliasi Internal Tingkat Satker Unit Organisasi (UO) TNI AL Semester I TA 2020, bertempat di ruang rapat Kuwil pada Kamis (2/7)

Rekonsiliasi kali ini dilaksanakan berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, yakni digelar jarak jauh antar jajaran keuangan wilayah menggunakan sarana online. Menurut keterangan Rachmat-sapaan karib Kakuwil Koarmada II, acara rekonsiliasi internal semester 1 tahun 2020 dilaksanakan mulai hari ini tanggal 2 sampai dengan 14 Juli 2020.

“Namun tidak seperti rekonsiliasi secara “On The Spot” lagi. Di beberapa satker dilaksanakan secara online menggunakan media email dan video conference dalam rangka menekan penyebaran dan penularan virus covid-19 dengan mengurangi pengumpulan orang dalam jumlah yang banyak, ” ujar Rachmat.

“Kegiatan ini tidak mengurangi kualitas hasil rekonsiliasi itu sendiri, karena merupakan kegiatan pencocokan data transaksi keuangan yang diproses dengan beberapa sistem subsistem yang berbeda berdasarkan dokumen sumber yang sama, ” lanjut Rachmat.

Rachmat juga menambahkan jika tujuan rekonsiliasi ini adalah mewujudkan tata kelola keuangan negara yang transparan dan akuntabel sehingga dapat dicapai laporan keuangan TNI Angkatan Laut yang Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dan bebas dari permasalahan sesuai hasil pemeriksaan BPK.

Related posts

Leave a Comment